April 25, 2009 Oleh Heryan Tony 5

Hari Malaria Sedunia Ke-2 2009

Sidang WHO ke-60 Tahun 2007 di Jenewa Swiss menghasilkan kesepakatan untuk memberantas penyakit Malaria di seluruh penjuru dunia. Hasil sidang tersebut juga merekomendasikan bagi negara yang endemis malaria termasuk Indonesia untuk memperingati Hari Malaria sedunia (HMS) setiap tanggal 25 April. Hari ini heryantony.com turut memperingati HMS tersebut.

Indonesia merupakan salah satu negara yang masih berisiko terhadap penyakit Malaria. Data pada tahun 2007 menyebutkan di Indonesia terdapat 80% Kabupaten Endemis dari seluruh Kabupaten yang ada dengan perkiraan sekitar 45% penduduk berdomisili di daerah yang berisiko tertular Malaria.

Malaria adalah penyakit yang bersifat akut maupun kronik, disebabkan oleh protozoa genus Plasmodium
ditandai dengan demam, anemia, dan splenomegali. Ciri khas demam Malaria adalah suhu tubuh meningkat, menggigil, dan berkeringat. Bila sudah berkeringat suhu tubuh mulai turun dan penderita merasa lebih ringan.

Sumber: Depkes RI, 2009