Mei 8, 2009 Oleh Heryan Tony 23

Cara Membuat Link Dalam Satu Halaman

Link dalam satu halaman atau anchor link adalah ketika kita mengklik link name tersebut maka akan menuju ke anchor name yang telah kita tentukan sebelumnya. Misalnya ketika kita mengklik link ‘kembali ke atas’, maka kita akan dibawa menuju ke bagian atas halaman di mana kita meletakkan anchor name tadi.

Dengan adanya link anchor ini akan memudahkan pengunjung ketika membaca artikel yang panjang, seperti daftar isi. Memang cara lain yang lebih praktis adalah dengan menekan tombol “Home” pada Keyboard, tapi bagaimana bila kita akan membuat link kembali ke paragraf pertama atau ke Sub Judul tertentu. Dengan bantuan link dalam satu halaman ini akan memudahkan kita dari pada harus menggeser scroll mouse.

Berikut cara membuat link anchor:

  • Pertama buat terlebih dahulu anchor name, misalnya: <a name=”top”>Bagian Atas</a> perlu diketahui bahwa tulisan “top” dapat diganti dengan kata-kata lain sesuai yang Anda inginkan dan posisinya sesuai keperluan Anda juga. Dan tulisan “Bagian Atas” dapat diganti dengan kata-kata Anda sendiri, atau bila Anda tidak ingin menampilkannya dapat juga dihilangkan sehingga menjadi <a name=”top”></a>. Kemudian letakkan pada posisi teks yang ingin Anda jadikan tujuan link nantinya.

  • Selanjutnya bikin link name, misalnya: <a href=”#top”>Kembali ke atas</a>. Hasilnya, ketika kita mengklik link “Paragraf Pertama” maka, browser akan menuju ke bagian paragraf pertama atau sesuai dengan tempat kita meletakkan link anchor tadi. Sebagai prakteknya coba Anda klik Paragraf Pertama, bagaimana hasilnya?

Selamat mencoba, semoga bermanfaat!