Juli 25, 2009 Oleh Heryan Tony 3

Penetapan Hasil Pilpres SBY-Boediono Menang!

hasil pilpres 2009-pemenang pilpres 2009Hari ini penetapan resmi dari KPU mengenai hasil Pilpres 2009, dan yang menjadi pemenangnya adalah pasangan SBY-Boediono. Seperti yang dilaporkan detik.com berikut: 

Jakarta- Komisi Pemilihan Umum (KPU) akhirnya mengumumkan perolehan akhir rekapitulasi suara pilpres 2009. Perolehan suara pasangan SBY-Boediono mencapai 60,8 persen. “Hasil rekapitulasi pilpres, kita tetapkan dan sahkan secara resmi dengan ucapan alhamdulillah,” ujar Ketua KPU Abdul Hafiz Anshary di kantor KPU, Jl Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Sabtu (25/7/2009). Dalam hasil rekapitulasi yang dibacakan oleh anggota KPU, Andi Nurpati, pasangan SBY-Boediono mendapat 60,80 persen suara sah atau 73.874.562. Pasangan Megawati-Prabowo mendapat 32.548.105 atau 26,79persen. Pasangan Jusuf Kalla-Wiranto sebesar 15.081.814 atau 12.41 persen. Total suara sah yang direkap oleh KPU mencapai 121.504.481.

Sebelum membacakan total hasil, Andi membeberkan perolehan suara di seluruh provinsi. Antara lain di DKI Jakarta pasangan 1 mendapat 1.028.227,pasangan 2 mendapat 3.543.472, pasangan 3 mendapat 464.257.

Setelah itu, seluruh anggota KPU serta pejabat ikut menandatangi berita acara rekapitulasi yang nantinya akan diserahkan ke masing-masing pasangan.

Sumber: detik.com