Juni 5, 2010 Oleh Heryan Tony 22

Cara Membuat Blog di Blogspot

Cara membuat blog gratis di blogspot atau blogger, untuk membuat akun di blogger atau blogspot ini sama seperti halnya ketika membuat blog di blog WordPress.com, Multiply.com, dll. Dalam hal ini kita hanya perlu alamat email untuk melakukan setup blog baru di blogpsot, dan alamat email pun tidak mesti dari Google Mail.  Tujuan dari pembuatan blog dapat bermacam-macam, karena blog dapat dijadikan sebagai catatan pribadi, tempat berbagi ilmu, tempat melakukan berbagai bisnis online, dan lain-lain.

Blog di blogspot atau blogger.com ini selain tempat sharing, juga dapat dijadikan lahan dalam menghasilkan uang lewat internet. Karena blogspot ini lebih memiliki keunggulan dibandingkan dengan WordPress.com, karena dengan memiliki blog di blogspot kita dapat menjadikannya tempat meletakkan berbagai macam bisnis online untuk menambah penghasilan tentunya.

Blog dari Google ini selain gratis, kita juga dapat menambahkan atau mengganti URL subdomain blogspot (blogsaya.blogpsot.com) dengan domain milik kita sendiri (blogsaya.com) seperti pada blog yang lainnya. Yaitu dengan mengkustomasi URL tersebut dengan membeli atau mengontrak domain baru. Sehingga kita dapat memiliki blog dengan domain yang kita pilih sendiri.

Langkah membuat blog di blogspot telah saya sediakan dalam format pdf, silakan download melalui link di bawah, kemudian jalankan atau buka file tersebut dengan salah satu PDF Reader favorite Anda.

Download Link:

NB: Artikel ini ditujukan bagi Anda yang masih pemula dan ingin belajar membuat blog.